Monday, July 4, 2016

LOGO BARU KARANGASEM

Identitas seperti lambang adalah bagian penting dari sebuah daerah yang menjadi ciri khasnya masing-masing. Kabupaten Karangasem saat ini telah secara resmi meluncurkan logo baru yang mana pada logo kali ini terdapat slogan"Raksakeng Dharma Prajahita" pada pita bagian bawah serta dibingkai warna emas.

Berikut adalah adalahArti LOGO Karangasem dikutip dari situs resmi Pemkab Karangasem, yakni:
Tulisan Karangasem pada bagian atas menunjukkan sebagai nama Daerah lebih, Gambar asap berbentuk Pulau Bali melambangkan Kabupaten Karangasem berada dalam wilayah Provinsi Bali;Gambar Gunung Agung merupakan ciri khas Kabupaten Karangasem karena Gunung Agung berada di wilayah Kabupaten Karangasem; Gambar Meru tumpang 11 (sebelas).


Gambar Meru melambangkan Pura Besakih sebagai lambang tempat suci umat Hindu terbesar di Bali yang berada di Kabupaten Karangasem; Gambar Tumpang 11 (sebelas) melambangkan tingkat alam yang tertinggi dari semua arah (eka dasa dhiklokapala); Gambar rantai pengikat padi dan kapas yang berjumlah 5 (lima) buah melambangkan ajaran panca sradha sebagai lima keyakinan umat Hindu; Gambar padi dan kapas :Gambar padi dan kapas melambangkan kemakmuran masyarakat Karangasem; Gambar Padi sebanyak 22 (dua puluh dua) butir, dan kapas sebanyak 6 (enam) lembar melambangkan tanggal 22 Juni diperingati sebagai hari jadi Kota Amlapura; Tulisan “Raksakeng Dharma Prajahita” pada pita di bagian bawah merupakan motto/seshanti Kabupaten Karangasem yang mengandung arti berkat perlindungan dharma atau agama untukmencapai kesejahteraan rakyat.


ket foto: sebelah kiri logo lama, sebelah kanan logo baru kabupaten Karangasem

salam cinta Karangasem

like and share*
#‎welovekarangasem‬
‪#‎cintakarangasem‬

No comments:

Post a Comment